Selasa, 22 Desember 2009

Kabut Pagi di di SuryaKencana ( Bahasa Indonesia )


Hari menjelang senja ketika rombongan Pataga menuruni Lembah Suryakencana dari arah Gunung Gemuruh. Hamparan lembah yang luas tak bertuan itu memutih oleh bunga-bunga edelweiss yang tengah memutik. Lewat temaram senja, edelweiss tampak berpijar-pijar memantulkan cahaya. Sungguh pesona alam yang sangat mengagumkan. Sebagian anggota pencinta alam itu melangkah dalam hening. Udara dingin terasa keras menusuk kulit.
Rudi yang berjalan paling depan memalingkan wajahnya sejenak ke belakang. Sebentar ia menghentikan langkahnya. Matanya mencari-cari Keke. Tak tampak. Heh, di manakah gadis itu?
Sekali lagi diperhatikannya kawan-kawannya yang lain satu per satu. Yah, bukan saja Keke yang tidak ada. Heri, Evi, dan Lidia pun tak nampak di dalam rombongan.
"Wik, ke mana Heri?" tanya Rudi kepada Wiwik yang berjalan paling dekat dengannya.
Wiwik menaikkan bahunya sedikit. "Entahlah! Mungkin masih di belakang."
Wajah cowok itu sedikit khawatir menatap Wiwik. Diliriknya jam tangan di lengan kirinya. Pukul lima lewat empatpuluh menit. Berarti sudah duapuluh menit yang lalu mereka berkumpul di Puncak Gemuruh tadi. Seharusnya rombongan yang dipandu oleh Heri pun sudah sampai di lembah. Perjalanan dari Puncak Gemuruh ke lembah tidak terlalu jauh, paling hanya memakan waktu sepuluh menit.
"Mengapa, Rud?" tegur Wiwik.
"Oke, Wik. Kau jalan duluan. Aku tunggu rombongan Heri di sini."

"Ah, kau terlalu khawatir, Rud. Mereka tidak apa-apa. Heri toh, bukan untuk pertama kali ke tempat ini. Setiap gladian, ia selalu ikut, kan?"
Rudi tersenyum kecil. "Ya. Tapi, sekarang ia tetap sebagian dari rombongan kita. Jangan lupa itu!"
Wiwik tertawa gelak, kemudian melangkah meninggalkan Rudi sendirian.
"Ah!" Cowok itu mengeluh singkat. Tidak seharusnya memang ia terlalu khawatir seperti sekarang ini. Tapi... entahlah. Dengan ikutnya Keke dalam rombongan ini, membuat rasa khawatirnya seperti berlebihan.
"Heiiii...!" Terdengar teriakan suara Heri dari sela-sela pohon besar yang menutupi Gunung Gemuruh.
Rudi tersentak. Matanya berusaha mencari-cari sosok Heri. Tapi tak nampak.
"Oiiii...!" Terdengar lagi suara Heri memekik.
Setengah berlari, Rudi menyongsong ke arah suara itu. "Heri! Heri! Kau di mana?" teriaknya.
"Kami tersesat!" Kali ini teriakan Heri terdengar tidak terlalu jauh.
"Kalau begitu tak usah kau lanjutkan perjalanan itu. Sebaiknya kembali ke jalur semula!" ujar Rudi dengan penuh rasa khawatir. Ia tak tahu, mengapa tiba-tiba saja ia begitu cemas. Di pelupuk matanya terbayang wajah Keke. Ah, cepat-cepat ditepisnya bayangan gadis itu.
"Heri, kau masih di situ?"
Sekarang tak terdengar jawaban Heri. Perasaan Rudi semakin gelisah.
"Heri! Heri kau masih di situ?" ulangnya sekali lagi.
Tak ada jawaban.
"Heri, kau kembali ke jalan semula!"
Tetap sepi, tak ada jawaban. Hening di lembah itu tiba-tiba saja terasa sangat mencekam.

Selengkapnya...

Selasa, 24 November 2009

Resensi Film Take Down ( Bahasa Indonesia )

" Take Down "


Film ini menceritakan tentang kehidupan seorang hacker. Kevin Mitnick namanya , seorang ahli jaringan(hacker),yang selalu berhasil membobol situs atau jaringan yang dia inginkan. Kevin Mitnick memang dikenal sebagai rajanya para hacker. Ia dapat memasuki sistem apapun dengan mudah. Cara dia membobol suatu sistem sangat beragam, bisa dengan berpura-pura sebagai petugas yang menanyakan kode suatu sistem, mencari kelemahan dalam kode program tersebut atau dengan cara lainnya yang dapat ia lakukan. Ia telah berhasil membobol bank, saluran telepon, dsb. Ia bisa saja menjadi orang kaya dengan mengambil atau memerintahkan sistem pada bank untuk mengirim sejumlah uang yang ia inginkan, namun karena ia terus diburu oleh U.S. Marshall dan FBI, ia terpaksa berpindah-pindah dari suatu tempat ke tempat lainnya. Setiap ia berpindah pun ia selalu menyelidiki jalur komunikasi daerah tersebut sehingga ia akan selangkah lebih maju dari para agen yang mengejarnya.
Sampai suatu hari dia bertemu dengan lawan yang sepadan. shimamura adalah
seorang ahli keamanan jaringan yang sedang melambung nama besarnya. mitnick yang melihat shimamura melalui layar televisi merasa tertantang untuk mencoba kehandalan hacker yang satu ini.
Dia adalah seorang hacker keturunan Jepang, Tsutomo Shimomura yang menelusuri jejak Mitnick sampai ke tempat persembunyiannya di Raleigh, North Carolina pada Februari 1995, dan merupakan orang yang memiliki hak publisitas (buku dan film) mulai dari awal pengungkapan kasus sampai dengan penahanan buronan hacker ini. Berkali-kali Shimomura menyelidiki dan berusaha menjebak Kevin Mitnick, namun yang terjadi malah ia yang terus diserang oleh Mitnick. Sistem Contempt yang dibuat olehnya pun berhasil diobrak-abrik. Hingga pada akhirnya Mitnick melakukan kesalahan sehingga Shimomura dapat mengetahui lokasinya, akhirnya Mitnick tertangkap. Namun tidak sampai disitu saja, sebelum tertangkap ia telah mempersiapkan dirinya untuk membalas Shimomura, alhasil rekening milik Shimomura tidak dapat digunakan.
Film ini begitu berkaitan dengan seluk-beluk dunia IT. Film ini menunjukkan bahwa dengan IT kita bisa melakukan segalanya, tidak hanya yang baik, yang buruk pun bisa dilakukan. Dengan IT sebuah sistem (SAS) yang dirasa paling baik untuk negara tersebut dapat dibuat, namun dengan IT juga, sekejap sistem tersebut dapat diobrak-abrik. Dalam dunia IT, setiap informasi itu sangat berharga, sekecil apapun informasi itu atau sesepele apapun informasi tersebut bagi sebagian orang adalah suatu kunci untuk membuka suatu peti emas. Dari sini pula dapat kita simpulkan bahwa tidak ada sistem yang aman,seaman apapun suatu system sebaiknya kita tetap mewaspadai adanya suatu pembajakan dari system tersebut.
Sampai suatu hari dia bertemu dengan lawan yang sepadan. shimamura adalah
seorang ahli keamanan jaringan yang sedang melambung nama besarnya. mitnick yang melihat shimamura melalui layar televisi merasa tertantang untuk mencoba kehandalan hacker yang satu ini.
pertarungan seru antara mitnick dengan shimamura ,yang dibantu oleh polisi, akhirnya dimenangkan oleh shimamura. singakat kata mitnick akhirnya berhasil ditangkap dan dipenjara.
alur cerita yang seru dan mendebarkan menjadikan film ini menjadi film yang menarik.

Disamping itu banyak pelajaran yang bisa kita ambil dari film ini, diantaranya:

1. Setiap orang harus menghargai kebebasan orang lain.
2. Yang jahat selalu kalah(kayak di film-film lain lah)
3. Kesalahan persepsi kita dalam membedakan antara hacker dan cracker.
sebenarnya masih banyak sih yang ingin saya kupas tentang film ini tapi berhubung saya nulis ini udah malam, maka saya akhiri. Oh ya film ini sangat direkomendasikan kepada para mahasiswa IT, karena dalam film ini terdapat penjelasan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara Hacker dengan Cracker. so…tonton yak!!! .

Selengkapnya...

Cerpen Ku ( Bahasa Indonesia )



 Tentang Teka – Teki Cinta

04 Oktober 2009- seperti kebanyakan pasangan yang akan segera melangsungkan acara pertunangan, Vitto dan Aurora sedang sibuk-sibuknya mempersiapkan segala macam hal yang dibutuhkan dalam acara tersebut. Mengingat tinggal sebulan acaranya akan berlangsung, maka yang mereka lakukan hari ini adalah memesan cincin tunangan.
11 Oktober 2009- hari pun berganti, hari ini mereka berdua berencana untuk mengambil cincin tunangan yang telah mereka pesan. Vitto berangkat pagi skali menuju ke rumah Aurora. Namun tak seperti biasanya, pagi ini Aurora terlihat murung, dan Vitto pun berinisiatif untuk menanyakan apa yang sedang dipikirkan calon tunangannya tersebut. "Dhe (panggilan Vitto untuk Aurora) kamu kenapa, kok hari ini murung banget? apa kamu sedang kurang sehat? klo iya biar aq saja yang mengambil cincin itu."agak lama Aurora tak menjawab pertanyaan itu, sampai akhirnya dia mulai membuka mulutnya dan berkata "Mas (panggilan Aurora untuk Vitto) boleh gak kita tunda tunangannya?""apa?" sambil tersentak Vitto pun berdiri.

lalu dia berusaha menahan emosinya dan mulai menanyakan ke Aurora sebab kenapa dia minta menunda tunangan. "loh, maksud kamu apa? kenapa tiba2 kamu minta ditunda tunangannya?" dengan terbata Aurora menjawab pertanyaan Vitto. "maaf Mas, aku..a..aku suka sama orang lain." bagaikan terkena pukulan telak, Vitto yang sedari tadi berdiri langsung jatuh duduk di bangku. dan setelah terdiam, dia mulai kembali pembicaraan. "knp? siapa orangnya? apakah km mencintai dia? atau..." sebelum Vitto selesai berbicara, Aurora mulai menjawab pertanyaan bertubi-tubi dari Vitto. "Aq msh blm tau dgn perasaan ini, dan aq jg blm bisa mengambil keputusan akan memilih siapa, karena aq sangat mencintaimu." kembali tersentak, Vitto pun berusaha sabar mendengar pengakuan Aurora. mungkin yang terfikirkan saat ini di otaknya adalah betapa jahat Aurora yang telah menghianati Cintanya, dan sempat terlintas untuk membatalkan semua rencananya bersama Aurora, dan meninggalkan orang yang telah menyakiti hatinya. Namun, perasaan sayang dan cinta yang dimilikinya lebih kuat dari apapun juga, dia menginginkan yang terbaik bagi Aurora dan akan memberi kesempatan Aurora untuk segera berfikir dan memilih apa yang akan dia lakukan. meneruskan rencana pertunangan, atau menjalani hubungan yang baru denganorang lain yang tetap menjadi misteri bagi Vitto soal siapa orang tersebut. "Baiklah aq akan memberikan km waktu satu minggu untuk berfikir, dan apapun keputusanmu aq aka terima, soal cincin biar aq ambil sendiri dan akan aq simpan sampai km sudah mengambil keputusan" lanjut Vitto sambil ngeloyor pergi.
18 Oktober 2009  singkat cerita, hari yang dinanti oleh Vitto telah tiba, hari ini Aurora akan memberikan keputusan. sementara Aurora dari pagi telah menelpon Vitto untuk segera datang ke rumahnya dan mengatakan dia telah ambil keputusan. Dirumah Aurora, lama mereka terdiam sampai akhirnya Aurora berinisiatif untuk memulai pembicaraan. "Mas, aku udah ambil keputusan, kita akan teruskan semuanya dan aku berharap Mas mau memaafkan smua kesalahanku yang lalu. aku udah tau bahwa perasaan kemarin hanyalah sebuah kejenuhan, namun kini aq tau bahwa hanya km yang aq sayang.""Alhamdulillah.. akhirnya aq bisa bernapas lega, karna jujur aq takan pernah bisa jika harus kehilangan km." Vitto pun menyambut antusias pernyataan Aurora. "aq pun telah memaafkanmu dan menganggap tidak pernah ada masalah diantara kita." sambung Vitto.
01 November 2009  Singkat cerita (maaf banyak disingkat namanya juga cerpen) acara yang dinanti telah tiba, Aurora bangun pagi sekali dan telah tampil sangat cantik dengan tatanan gaun dan gaya rambut yang benar2 menunjukan keanggunan wanita.melihat jam Aurora agak sedikit cemas, ternyata sudah pukul 11.00 atau lebih 2 jam dari waktu yang ditentukan yakni jam 09.00. dalam kecemasan, Handphone pun berdering dan segera diangkat oleh Aurora, terdengar disana suara yang tidak asing baginya. yups, itu adalah suara Nayla (adik kandung Vitto)."M...mba..ini aq Nayla" si adik mengawali pembicaraan."iya Nay, ada apa? km Nangis ya?" jawab Aurora"m..m..ma..maaf Mba, saya cma mau kasih kabar", lanjut Nayla"kabar apa Nay? jangan bikin Mba penasaran dong" timpal Aurora bingung."Mas Vitto Mba, Mas Vitto..." Nayla kembali melanjutkan kata-katanya"Mas Vitto kenapa? Nay, Mas Vitto kenapa?" Aurora semakin bingung dan cemas"Mas Vitto kecelakaan dan dia tidak selamat Mab..." jawab Nayla yang diikuti isak tangis.praaak... suara handphone terjatuh dan Aurora pun jatuh pingsan.akhirnya seluruh tamu undangan dan semua anggota keluarga mengerumuni Aurora tanpa tau apa yang baru saja terjadi dan bertanya-tanya tentang berita yang membuat Aurora jatuh pingsan. TAMAT...


Selengkapnya...

Senin, 02 November 2009

Opini tentang Teknologi Informatika ( Bahasa Indonesia )

Opini Mengatasi Kecurangan dalam IT

Dunia teknologi informasi yang berkembang sedemikian cepat sungguh diluar dugaan, tetapi perkembangan ini diikuti pula dengan kejahatan teknologi informasi. Dan karena kejahatan ini pula menyebabkan banyak orang harus membayar mahal untuk mencegahnya dan menaati hukum yang ada.

Apa saja cara-cara untuk mencegah kejahatan komputer :

1.) Memperkuat hukum : Kini dengan hukum dunia teknologi informasi diperkuat maka setiap orang tidak seenaknya lagi melannggar hukum, karena bisa-bisa digiring sampai ke kantor polisi. Organisasi industri seperti Software Publishers Association (SPA) segera dibentuk setelah maraknya pembajakan perangakat lunak dalam sekala besar maupun kecil. (Pembajakan perangkat lunak komersial sekarang merupakan tindak pidana berat, bisa dienjara maksimal 5 tahun dan didenda hingga 250.000 dollar bagi siapa saja yang terbukti memakai peragkat bajakan). Dengan memperkuat hukum ini minimal akan mengurangi resiko kejahatan Teknologi informasi.

2.) CERT : Computer Emergency respose Team.

Pada tahun 1988, setelah internet tersebar luas, Departemen pertahanan AS membentuk CERT. Meskipun lembaga ini tidak mempunyai wewenang untuk menahan atau mengadili, CERT menyediakan informasi internasional dan layanan seputar keamanan bagi para pengguna internet. CERT hadr sebagai pendamping pihak yang diserang, membantu mengatasi penggangu, dan mengevaluasi sistem yang telah megalami serangan untuk melindunginya dari gangguan dimasa yang akan datang.

3.) Alat pendeteksi kecurangan perangkat lunak deteksi berbasis aturan. Dalam teknik ini pengguna, semisal pedagang membuat file negatif yang memuat kriteria yang harus dipenuhi oleh setiap transaksi. Kriteria ini meliputi nomor kartu kredit yang dicuri dan juga batas harganya, kecocokan alamat rekening pemegang kartu dan alamat pengiriman, dan peringatan jika satu item dipesan dalam jumlah besar

Perangkat Lunak Model Prediktif-Statistik :

Dalam teknik ini dilakukan pemeriksaan pada berton-ton data dari transaksi sebelumnya. Tujuannya untuk membuat diskripsi matematis tentang kecurangan transaksi yang biasa terjadi. Perangkat lunak ini menghitung pesanan yang masuk menurut skala rasio yang didasarkan pada kemiripan profil kecurangan. Semisal jika beberapa pencuri yang telah mendapatkan nomor telpon perusahaan anda dengan cara menyadap pembicaraan – melakukan pembicaraan kesuatu negara padahal anda tidak pernah melakukannya, maka perangkat lunak AT&T akan melakukan aktivitas yang tidak biasa lalu memanggil anda untuk mengetahui apakah anda yang melakukan panggilan tersebut.

Perangkat Lunak Manajemen Internet Pegawai (EIM) :
Program yang dibuat oleh Websense, SurfControl, dan Smartfilter yang digunakan untuk memantau berapa banyak waktu yang dihabiskan para manusia yg diweb dan untuk memblokir akses ke situs judi atau porno perangkat lunak penyaring Internet.

Beberapa perusahaan menggunakan perangkat lunak penyaring filter khusus untuk memblok akses ke pornogafi, download music bootleg, dan situs Internet lain yang tidak dikehendaki yang kemungkinan akan diakses pengawasan secara elektronik perusahaan menggunakan berbagai jenis pengawas elektronik yang menyertakan teknologi pemantau audio dan visual, membaca email dan blog, dan merekam keystroke.

Dengan berbagai cara pencegahan diatas memang akan mengurangi kejahatan di dunia maya, namun semuanya itu kembali kepada kita sebagai pengguna Teknologi Informasi, selama kita semua masih memakai cara-cara dan etika yang benar pasti perkembangan IT akan terus melaju secara positf. Dan sampai sekarang metode pencegahan masih terus dikembangkan dengan beraneka ragam dan akan terus berkembang sesuai dengan tingkat perkembangan Teknologi Informasi.


Selengkapnya...

Kamis, 29 Oktober 2009

Resensi Buku ( Bahasa Indonesia )

APLIKASI PROGRAM PHP DAN MYSQL UNTUK MEMBUAT WEBSITE INTERAKTIF

ISBN 979-731-340-9
Penulis MADCOMS
Format/Jml. Hlm 16x23, xii+352 halaman
Edisi/Cetakan I, 4th Published
Thn Terbit 2006
Harga Rp. 44.500,-
Disc. 20 % Rp. 35.600,-

Dalam perkembangan dunia web yang semakin cepat ini , penggunaan program yang bekerja dalam website sebagai pengolah data dan database sebagai media penyimpanan data tidak dapat ditawar lagi. Website yang statis yakni hanya menyajikan data statis dan membuat pengunjung tidak dapat berinteraksi untuk memberikan argumennya, sangatlah membosankan. Akibatnya website tersebut kehilangan konsumen.
Buku ini memberikan tip dan trik yang akan membantu Anda membuat website yang lebih atarktif dan interaktif. Dengan buku ini Anda dapat mengenal pemrograman PHP dan MySQL. Pokok-pokok bahasannya:
Instalasi Webserver, Modul PHP dan MySQL
Mengawali Penulisan Kode Program PHP
Jenis Data, Variabel dan Operator dalam Program PHP
Struktur Kontrol
Fungsi Data Array
Fungsi Pengolah String
Fungsi Tanggal dan Waktu
Operasi File
Session dan Cookies
Fungsi Mengirim Email
Menggunakan Database MySQL
Aplikasi Buku Tamu
Aplikasi Counter
Aplikasi Jajak Pendapat
Aplikasi Berita Online

SERI BUKU PINTAR: MENJADI SEORANG PROGRAMMER KOMPUTER

ISBN 979-763-309-8
Penulis Wahana Komputer
Format/Jml. Hlm 16x23, xii+324 halaman
Edisi/Cetakan I, 1st Published
Thn Terbit 2006
Harga Rp. 39.900,-
Disc. 20 % Rp. 31.920,-


Pemrograman dapat dikatakan sebagai kegiatan yang menarik, baik dari segi bisnis maupun segi teknis. Namun untuk menjadi seorang programmer profesional, dibutuhkan beberapa syarat. Syarat tersebut berupa penguasaan algoritma, bahasa pemrograman, dan DBMS. Demikian juga, syarat nonteknis seperti kepribadian, komunikasi manajemen dan pemasaran.
Bermacam cara untuk menjadi programmer profesional ditulis dalam buku ini. Pembahasan tidak hanya berkisar pada isu teknik, tetapi juga isu nonteknis.
Buku ini menjelasan beberapa isu yang berkaitan dengan dunia pemrograman dari hulu ke hilir. Buku ini adalah buku referensi yang memungkinkan Anda menelaah lebih dalam dunia pemrograman dari berbagai sisi, baik teknis maupun nonteknis.

Pokok bahasan:
Program komputer
Bahasa pemrograman
Konsep umum pemrograman
Basis data
Programmer komputer
Kualifikasi programmer profesional
Peluang usaha dalam bidang pemrograman
Selengkapnya...

Kamis, 22 Oktober 2009

Puisi - Puisi Ku ( Bahasa Indonesia )

Sebuah Puisi Cinta

Lama aku berjalan mencari kasihku
Adakah disana yang telah kau sediakan bagiku
Bukakan mata hatiku, untuk temukan dirinya
Sebagai terang dalam hidupku
Biarlah kuserahkan seluruh rinduku padamu
Jadikan segala hasrat dan cintaku murni
Bentuklah hati ini agar menjadi milikmu seutuhnya
Agar hatiku juga dapat menjadi miliknya seutuhnya
Dalam Kasihmu
Buatlah hati ini sakit untuk apa yang menyakiti hatimu
Agar hati ini mampu mencintainya selamanya
Buatlah hati ini bersuka untuk apa yang menyukakan hatimu
Agar hati ini mampu menyukakan hatinya
Buatlah hati ini untuk merindukan apa yang menjadi kerinduanmu
Agar hati ini mampu memuaskan hatinya
Jadikanlah dia sebagai terang hidupku
Cintaku, hasratku, dan rinduku selamanya
Bersama selamanya, dan bersatu dalam kasihmu



Ketahuilah Kasih

Kasih

Ku ingin kau tau..

sayangku padamu.. TULUS!!

Aku bukanlah seorang pujangga

yang bisa merangkai kata cinta lewat puisi indah..

Aku juga bukan sesosok wanita idamanmu..

yang kau pikir akan membuatmu bahagia.

Aku bukanlah penyair…

yang dapat mengalunkan nada indah untukmu..

Aku hanyalah wanita biasa..

yang ingin mencintaimu dengan cara yang sempurna.


Buat Kamu

Rindu itu selalu tumbuh menjalari seluruh tubuh,
bagai air yang selalu mengalir
hanya ia yang mengerti…
Lalu,
biarkanlah angin menyapu pasir
membawanya terbang bertemu awan
bersimpuh, menanti kening langit tak berkerut lagi,,
Lalu ia kehilangan cahaya surya,
berganti kelabu beku,
sampai kau menangis…
berteriak dan menghasilkan petir..
dan..
ketika tangis terasa tak berarti,
ia datang menghadiahkan mu.,
sebuah pelangi…




Selengkapnya...

Jumat, 16 Oktober 2009

Kata Baku Dan TIdak Baku ( Bahasa Indonesia )

Kita sering kesulitan menentukan kata yang baku dan kata yang tidak baku. Berikut ini adalah daftar kata-kata baku bahasa Indonesia yang disusun secara alfabetis.


KATA BAKU

  • Kata yang digunakan sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia yang telah ditentukan.
  • Dalam kalimat resmi, baik lisan maupun tertulis dengan pengungkapan gagasan secara tepat.

KATA TIDAK BAKU

  • Kata yang digunakan tidak sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia yang ditentukan.
  • Dalam bahasa percakapan sehari-hari, bahasa tutur.

KATA BAKU : KATA TIDAK BAKU

(A)

1. apotek : apotik

2. aberasi : abrasi

3. absorpsi : absorsi

4. aki : accu

5. adhesi : adesi

6. ajek : ajeg

7. alpa : alfa

8. advokat : adpokat

9. ambin : amben

10. administrator : admin

(B)

11. banderol : bandrol

12. bungker : bangker

13. barzakh : barzah

14. baterai : baterei

15. batil : bathil

16. blangko : belangko

17. blender : belender

18. benzol : bensol

19. biliar : bilyar

20. bayangkara : bhayangkara

(C)

21. kafetaria : cafetaria

22. capcai : cap cai

23. cendekia : cendikia

24. cengkih : cengkeh

25. cengkeram : cengkram

26. cedera : cidera

27. klien : clien

28. kloset : closet

29. klab : club

30. kokpit : cockpit

(D)

31. dakwah : da’wah

32. dajal : dajjal

33. debit : debet

34. debitor : debitur

35. deviasi : defiasi

36. digresi : degresi

37. dekret : dekrit

38. deodoran : deodorant

39. detail : detel

40. dividen : deviden

(E)

41. ekspor : eksport

42. ekstrem : ekstrim

43. elektrode : elektroda

44. elips : elip

45. elite : elit

46. episode : episod

47. esai : essay

48. etanol : ethanol

49. ensiklopedi : ensiklopedia

50. pempek : empek-empek

(F)

51. paham : faham

52. vakum : fakum

53. vaksinasi : faksinasi

54. valid : falid

55. fakih : faqih

56. vas : fas

57. formal : formil

58. frase : frasa

59. front : fron

60. frekuensi : frekwensi

(G)

61. galaktosa : galaktose

62. game : gamma

63. jenius : genius

64. gaib : ghaib

65. gips : gip

66. geladi : gladi

67. glaukoma : glukoma

68. gua : goa

69. gerebek : grebek

70. gerogol : grogol

(H)

71. hafal : hapal

72. hierarki : hirarki

73. hibrida : hybrida

(I)

74. insaf : insyaf

75. intens : inten

76. ideal : idial

(J)

74. jenazah : jenasah

75. jenderal : jendra

76. genius : jenius

(K)

77. kacamata : kaca mata

78. kaidah : kaeda

79. kemboja : kamboja

(L)

80. laskar : lasykar

81. leukemia : leukimia

82. limfa : limpha

(M)

83. maaf : ma’af

84. mabuk : mabok

85. magnet : mahnet

(N)

86. tampak : nampak

87. nasihat : nasehat

88. nanas : nenas

(O)

89. omzet : omset

90. oto : otto

91. pacat : pacet

(P)

92. pedepokan : padepokan

93. palm : palem

94. pankreas : pangkreas

(Q)

95. Kamariah : Qomariyah

96. qariah : qoria

97. Quran : Qur’an

(R)

98. radioaktif : radio aktif

99. rakaat : raka’at

100. ransel : ranzel

(S)

101. syahadat : sahadat

102. syahid : sahid

103. sakelar : saklar

(T)

104. takzim : ta’zim

105. tablig : tabligh

106. tahiat : tahiyat

(U)

107. ujian ulang : ujian ulangan

108. ukhrawi : ukhrowi

109. urine : urin

(V)

110. varises : varices

111. varietas : varitas

112. vascular : vaskuler

(W)

113. wakaf : waqaf

(X)

(Y)

114. judikatif : yudikatif

115. judicial : yudisial

116. judo : yudo

(Z)

117. jaman : zaman

118. dzikir : zikir

119. dzuhur : zuhur




Selengkapnya...